Pages

Friday, January 3, 2020

Deretan Soundtrack Film Indonesia dari Isyana Sarasvati

TABLOIDBINTANG.COM - Karier Isyana Sarasvati di industri musik Tanah Air terus melambung. Di luar kesibukan off air, Isyana sudah banyak menelurkan lagu untuk soundtrack film Indonesia. Berikut ini kami rangkum beberapa di antaranya. 

1. "Sekali Lagi", OST Critical Eleven
Single dari album kedua Isyana berjudul Paradox ini menjadi salah satu lagu tema drama romantis Critical Eleven yang diangkat dari novel terkenal Ika Natassa. 

2. "Untuk Hati Yang Terluka", OST Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI)
Lagu ini diambil dari album terbaru Isyana berjudul LEXICON. Untuk Hati Yang Terluka ditulis Isyana ketika berada dalam titik terendah dalam hidupnya. Isyana terdorong untuk membuat lagu berisi pesan positif bagi mereka yang hatinya sedang terluka. Isyana juga menjadi cameo dalam film yang tayang di bioskop mulai 2 Januari 2020 ini. 

Isyana Sarasvati. (Seno/tabloidbintang.com)
Isyana Sarasvati. (Seno/tabloidbintang.com)

3. "Masih Berharap", OST Ayat Ayat Cinta 2
Lagu ini dibuat dan diaransemen oleh Yovie Widianto bersama produser musik Ari Renaldi. Lagu tersebut jadi pengalaman baru bagi Isyana yang biasanya membawakan lagu dengan lirik dan aransemen buatannya sendiri.

4. “Luruh" dan “Stargazing”, OST Milly & Mamet: Ini Bukan Cinta & Rangga
Isyana membawakan lagu "Luruh" bersama Rara Sekar, kakaknya yang dulu menjadi bagian dari duo Banda Neira. Isyana juga menyanyikan lagu berjudul Stargazing untuk film yang mengisahkan kelanjutatan kisah Milly dan Mamet dari film remaja terkenal Ada Apa Dengan Cinta?. Film ini lebih istimewa karena penyanyi yang baru dilamar oleh kekasihnya, Rayhan Maditra, ikut tampil sebagai pemeran pendukung. Meski porsinya kecil, penampilan Isyana yang kocak berhasil mencuri perhatian.

5. "A Whole New World", OST Aladdin versi Indonesia
Lagu ini merupakan kolaborasi antara Disney Indonesia berkolaborasi dengan Isyana Sarasvati dan Gamaliel yang membawakan versi Indonesia dari lagu legendaris “A Whole New World”.

Isyana Sarasvati. (Seno/tabloidbintang.com)
Isyana Sarasvati. (Seno/tabloidbintang.com)

(ari)
    
 

Let's block ads! (Why?)

https://www.tabloidbintang.com/film-tv-musik/kabar/read/141261/deretan-soundtrack-film-indonesia-dari-isyana-sarasvati

No comments:

Post a Comment