TABLOIDBINTANG.COM - Rey Utami dan suami, Pablo Putra Benua dijadwalkan jalani pemeriksaan Jumat (5/7) siang bersama Galih Ginanjar. Namun, Farhat Abbas selaku kuasa hukum mengatakan Rey dan Pablo tak bisa hadir untuk pemeriksaan lantaran ada kesibukan yang tidak bisa ditinggal.
Apakah Rey Utami dan Pablo Putra Benua mulai takut kasus yang menyeret nama mereka kini sudah tahap penyidikan?
Mengenai hal itu, Farhat Abbas selaku kuasa hukum Rey Utami dan Pablo tidak memungkiri kliennya memiliki rasa khawatir dan takut.
"Oh kalau dilihat dari wajah, namanya orang dipanggil polisi ya pasti takut dan khawatir," ujar Farhat Abbas di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jumat (5/7).
Farhat pun berdoa agar kasus ikan asin yang dilaporkan Fairuz A Rafiq tidak membuat Rey Utami dan Pablo Putra Benua dipenjara.
"Kalau Rey yang pasti takut. Karena dia (Rey Utami) perempuan, ya semoga saja tidak dipenjara. Tapi semua kewenangannya penyidik," pungkas Farhat Abbas.
(pri / ray)
https://www.tabloidbintang.com/berita/gosip/read/132472/kasus-video-ikan-asin-rey-utami-dan-pablo-benua-takut-dipenjara
No comments:
Post a Comment