Pages

Monday, October 22, 2018

Bakar Bendera mirip HTI, Tagar #BubarkanBanser Trending di ...

Screen shoot video pembakaran bendera mirip HTI oleh Banser Kabupaten Garut, Minggu (21/10/2018).  

KABAR.NEWS, Jakarta - Pembakaran bendera mirip Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) oleh Barisan Ansor Serbaguna (Banser) di Kabupaten Garut, Minggu (21/10/2018) kemarin menuai reaksi beragam netizen. Tagar #BubarkanBanser bergaung di media sosial.


Baca juga:

Di twitter misalnya, netizen bereaksi atas pembakaran mirip bendera HTI dengan hastag #BubarkanBanser yang saat ini sedang trending di Indonesia hingga pukul 00.58 WITA.

Beberapa netizen di twitter menyebut, bendera yang dibakar oleh Banser Garut bukan bendera mirip HTI, tapi bendera tauhid yang bertuliskan aksara arab. 

"Klo Ahok aja bisa diproses hukum, kenapa mereka para pembakar bendera Tauhid dibiarkan begitu aja? Ini lebih jelas, sangat jelas...#BubarkanBanser," tulis akun @ivan_maulana, menanggapi pembakaran bendera tersebut, Senin (22/10/2018).

Sebelumnya, Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Yaqut Cholil Qoumas membenarkan adanya pembakaran bendera mirip HTI oleh Banser Kabupaten Garut.

Menurut, Cholil Qoumas, bahwa pembakaran terjadi saat Banser Garut merayakan hari santri nasional yang diperingati minggu kemarin.

"Betul. Itu di Garut. Menurut laporannya, kejadian di hari peringatan hari santri kemarin di Garut," ujar Yaqut, dikutip dari CNNIndonesia, Senin (22/10/2018).

Diketahui dalam video berdurasi 02.05 menit yang beredar luas di media sosial, terlihat beberapa anggota Banser mengenakan baju bercorak loreng membakar bendera berwarna hitam yang disebut-sebut mirip bendera HTI.

Selain itu, dari video tersebut terlihat bahwa pembakaran bendera mirip HTI itu diiringi dengan nyanyian Syubbanul Wathon atau Cinta Tanah Air yang diciptakan pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH Wahab Hasbullah.

Let's block ads! (Why?)

https://kabar.news/bakar-bendera-mirip-hti-tagar-bubarkanbanser-trending-di-media-sosial

No comments:

Post a Comment