Pages

Friday, September 13, 2019

Empat Demonstrasi Telanjang di Berbagai Negara - Tagar News

Jakarta - Demonstrasi merupakan sebuah gerakan yang dilakukan sekelompok orang di tempat umum sebagai bentuk protes atas kebijakan pemerintah yang dianggap salah.

Aksi yang dilakukan hampir di seluruh negara ini, seringkali berujung bentrok dengan aparat keamanan.

Tak jarang, para pengunjuk rasa melakukan dengan cara berbeda-beda. Ada aksi damai, Aksi 212, bahkan aksi telanjang agar aspirasi mereka segera dipenuhi.

Berikut Tagar merangkum empat demonstrasi telanjang di berbagai negara yang dari berbagai sumber.

1. Ukraina

Sekolompok aktivis perempuan melakukan protes dengan bertelanjang dada di depan masjid-masjid dan kedutaan besar Tunisia di Eropa, menuntut persamaan hak bagi perempuan di Arab.

Kelompok yang berasal dari Ukraina ini menamakan dirinya Femen. Demonstrasi ini dipicu sebagai bentuk dukungan atas skandal yang menimpa aktivis Tunisia Amina Tyler. Tyler mengunggah gambar dia bertelanjang dada dengan tulisan "Tubuh saya adalah milik saya. Persetan dengan nilai moralmu".

2. Kanada

Sekitar 193 ribu mahasiswa turun ke jalan melakukan aksi massal untuk menyuarakan aspirasi mereka selama berbulan-bulan. Namun, dari ratusan ribu partisipan, ada beberapa mahasiswa yang turun ke jalan Montreal hanya dengan menggunakan pakaian dalam.

Aksi setengah telanjang tersebut sengaja dilakukan lantaran telanjang di depan umum dianggap ilegal di Kanada. Alhasil, aksi tersebut diharapkan akan menarik perhatian pemerintah Kanada akan keseriusan mereka dalam menuntut penurunan biaya pendidikan.

3. Argentina

Lebih dari 100 perempuan di Argentina melakukan aksi demonstrasi untuk menentang kekerasan terhadap perempuan yang belakangan sering terjadi.

Aksi tersebut dilakukan di luar istana presiden, Casa Rosada, Buenos Aires. Uniknya, aksi ini dilakukan tanpa mengenakan busana sehelai pun.

Para wanita tersebut mulanya berkumpul di depan jalan besar, sebelum akhirnya mereka melepaskan pakaiannya satu per satu di depan umum.

4. Spanyol

Puluhan ribu orang di jalanan Madrid berdemo telanjang bulat menolak program pemerintahan Spanyol yang memangkas anggaran.

Para pendemo yang rata-rata adalah kaum pria ini melepaskan pakaiannya di tengah jalan dan membawa spanduk bertuliskan menentang pemotongan anggaran. []

M Irkhamni

Berita terkait

Let's block ads! (Why?)

https://www.tagar.id/empat-demonstrasi-telanjang-di-berbagai-negara

No comments:

Post a Comment