Pages

Saturday, September 28, 2019

Barbie Kumalasari Sibuk Kerja dan Jarang Jenguk, Galih Ginanjar Ngambek

TABLOIDBINTANG.COM - Kesibukan yang dijalani Barbie Kumalasari membuat Galih Ginanjar protes. Pasalnya sang istri mulai jarang menjenguk Galih yang kini mendekam di penjara akibat kasus video "ikan asin". Padahal di awal-awal kasus itu bergulir, hampir tiap hari Barbie mengunjungi Galih.

"Iya, ngambek. Iya kan aku acara televisinya full banget satu bulan ini sampai bulan depan," ungkap Barbie Kumalasari, di Kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (27/9).

Saking jarangnya, Galih Ginanjar tak lagi menunggu-nunggu kedatangan Barbie untuk menjenguk. Pernah satu ketika Barbie mendapati Galih duduk di pojok ruangan tempatnya di penjara, karena mengira Barbie tidak akan mengunjunginya.

"Dia kan kayak anak kecil banget, terus ada Om Jogja namanya, Om Jogja langsung aku dibawa, 'Galih nih ada bini lo, beneran apa kata gue, lo nggak percaya'. Terus langsung kaget gitu, langsung peluk, 'aku pikir kamu nggak dateng'," tutur Barbie.

Dilanjutkan Barbie, suaminya meminta untuk lebih diperhatikan lagi. Namun ia beralasan, aktivitas syutingnya memang sangat padat. Barbie seringkali menjadi bintang tamu program acara, di samping pemberitaan atas sikapnya yang kerap mengundang reaksi publik.

"Mungkin ya tentang berita, tentang branding aku yah. Mungkin karena lucunya gue, mungkin karena mental aku kuat dibully, atau apa lah. Aku juga membintangi beberapa fiti brand untuk sebuah beberapa acara. jadi memang satu fiti aja menghabiskan waktu cukup lama. nih ada di atas lima fiti yang harus aku jalanin. Jadi ya lumayan capek," urainya.

"Jadi memang sekarang nih seminggu paling cuma sekali. Sementara Jumat, Sabtu, Minggu kan nggak boleh jenguk. Jadi dia ngerasa 'ya Allah beb, sekali datengnya setengah jam pula lagi waktunya udah mau habis'," pungkas Barbie Kumalasari.

(tov/ari)

Let's block ads! (Why?)

https://www.tabloidbintang.com/berita/gosip/read/137420/barbie-kumalasari-sibuk-kerja-dan-jarang-jenguk-galih-ginanjar-ngambek

No comments:

Post a Comment