Video Viral Pendeta Mengaku Bisa Hidupkan Orang Mati, Pengelola Pemakaman Menggugat. Mukjizat?
SURYA.co.id - Akibat video viral seorang pendeta mengaku bisa membangkitkan orang mati, sekelompok pengelola pemakaman di Afrika Selatan berang.
Mereka lantas menggugat sang pendeta menyusul video viral yang sudah tersebar di media sosial.
Mengutip BBC via Kompas.com, Kamis (28/2) sebelumnya beredar video viral memperlihatkan Pendeta Alph Lukau berteriak "bangkitlah" ke seorang pria yang terbaring di dalam peti mati.
Lantas setelah Lukau berteriak, pria di dalam peti mati itu terbangun. Sorak sorai umat sang pendeta pun pecah melihat kejadian ini.
• Elektabilitas Jokowi 55,2 Persen dan Prabowo 36 Persen, Survei Cyrus Network Ungkap Penyebabnya
• Pemuda Wonogiri Kirim Video Asusilanya kepada Ibu Pacar & Guru BK, Begini Nasib Sang Pacar
Berang mengetahui hal ini, pengelola pemakaman di Afrika Selatan mengatakan video ini hanya tipuan semata.
Bahkan aksi pendeta ini malah menjadi bahan olok-olokan masyarakat setempat.
"Tak ada yang namanya mujizat," demikian pernyataan Komisi untuk Promosi dan Perlindungan Budaya, Agama, dan Komunitas Linguistik (CRL Right Commission) Afrika Selatan.
"Semua ini hanya rekayasa untuk mendapatkan uang dari ketidakberdayaan warga," tambah lembaga resmi pemerintah Afrika Selatan itu.
• Prabowo Blak-blakan Beber Alasan Banyak Orang Tak Suka kepadanya karena Sering Bicara Ini
Tiga perusahaan pengelola pemakaman kini mengambil langkah hukum karena menilai aksi ini merusak reputasi mereka.
http://surabaya.tribunnews.com/2019/02/28/video-viral-pendeta-mengaku-bisa-hidupkan-orang-mati-pengelola-pemakaman-beri-tanggapan-mukjizat
No comments:
Post a Comment