Pages

Saturday, December 1, 2018

Membereskan Pekerjaan Rumah Sambil Berolahraga (3 - selesai)

Membereskan Pekerjaan Rumah Sambil Berolahraga (3 - selesai)

Merapikan rak sambil planking juga termasuk olahraga yang sangat simple (Dok. Shape)

TABLOIDBINTANG.COM - Membereskan pekerjaan rumah cukup menyita waktu. Anda bisa melakukannya sambil mempraktikkan beberapa modifikasi gerakan olahraga.

Seperti beberapa gerakan berikut, yang dijamin tak hanya membuat rumah Anda bersih dan tertata tapi juga menyehatkan badan.

Merapikan rak sambil planking

Anda bisa melakukan planking, yakni posisi menyerupai berbaring dengan wajah menghadap ke bawah sambil menata rak yang berantakan. Sebelum menata rak, bersiaplah dalam posisi planking.

Dari posisi merangkak, angkat kedua lutut hingga tubuh bertumpu pada jari-jari kaki. Kedua telapak tangan menyentuh lantai dan terbuka selebar bahu. Gunakan salah satu tangan untuk memungut barang dan meletakkannya pada rak. Pastikan tubuh tidak condong ke salah satu sisi.

Cuci baju sambil push-up

Mesin cuci tengah bekerja, gunakan waktu senggang Anda untuk melakukan push-up. Mulailah dengan mundur beberapa langkah dari mesin cuci. Tempatkan kedua tangan pada mesin cuci. Posisi tangan terbuka selebar bahu. Tekuk bahu secara perlahan dan dorong dada ke arah mesin cuci. Kembali ke posisi semula lalu ulangi sampai 20 kali. 

Ketika sedang mencuci pakaian, and bisa sambil melakukan push up (Dok. Shape)

Ketika sedang mencuci pakaian, and bisa sambil melakukan push up (Dok. Shape)

selesai

(yuri / gur)

Rekomendasi

Let's block ads! (Why?)

https://aura.tabloidbintang.com/articles/kesehatan/117496-membereskan-pekerjaan-rumah-sambil-berolahraga-3-selesai

No comments:

Post a Comment