Pages

Thursday, December 13, 2018

5 Fakta Tentang Amber Heard, Pemeran Putri Mera di Film Aquaman

TABLOIDBINTANG.COM - Demam film Aquaman melanda pencinta film di Tanah Air. Yang menyita perhatian khalayak saat menonton Aquaman bukan hanya Jason Momoa yang ganteng. Amber Heard, pemeran Putri Mera, yang berambut merah juga kebanjiran pujian. Film Aquaman menjadi titik terang Amber Heard yang belakangan lebih dikenal gara-gara bercerai dengan Johnny Depp. Kabarnya, Amber Heard bercerai akibat mengalami kekerasan dalam rumah tangga.

Amber Heard memiliki nama lengkap Amber Laura Heard. Ia lahir dari pasangan Patricia Paige Heard dan David C. Heard. Debutnya di dunia seni peran dimulai pada 2004, saat membintangi serial televisi Jack and Bobby. Ingin mengenal Amber Heard lebih dekat? Berikut kami sajikan 5 fakta seputar Amber Heard yang kami kumpulkan dari berbagai sumber.

  1. Amber Heard memutuskan berhenti sekolah saat berusia 17 tahun demi mengejar karier model di New York. Ia kemudian pindah ke Los Angeles untuk merintis karier akting.

  2. Mendonasikan 7 juta dolar AS dari tunjangan perceraiannya dengan aktor Johnny Depp untuk beramal.

  3. Amber Heard sempat dicalonkan untuk memerankan Mystique di film X-Men: First Class. Peran ini kemudian jatuh ke tangan Jennifer Lawrence.

  4. Amber Heard memiliki darah Inggris, Irlandia, Jerman, Skotlandia, dan Welsh.

  5. Memutuskan menjadi ateis sejak berusia 16 tahun setelah sahabatnya tewas dalam sebuah kecelakaan mobil. Sebelumnya ia dibesarkan secara Katolik.

Let's block ads! (Why?)

https://www.tabloidbintang.com/berita/sosok/read/118765/5-fakta-tentang-amber-heard-pemeran-putri-mera-di-film-aquaman

No comments:

Post a Comment