TABLOIDBINTANG.COM - DEVA Mahenra berkenalan dengan kopi sejak masih bersekolah. Setelah berkarier, Deva kerap menongkrong di sejumlah kedai kopi.
Bintang film Jomblo dan Keluarga Tak Kasat Mata itu sedikit kecewa terhadap kedai yang menggunakan biji kopi lokal tapi memasang harga mahal.
Itu sebabnya, Deva Mahenra menjual produk dengan harga mulai dari 18 ribu rupiah. Yang termahal, kopi durian, dihargai 30 ribuan.
Meski belum lama berdiri, Foresthree Coffee telah dilirik banyak investor.
“Sudah ada 50 investor yang ingin menjadikan kedai saya waralaba termasuk dari Malaysia dan Singapura. Mereka tahu kedai saya dari Instagram. Saya tidak mau terjadi kanibalisme karena jarak antarkedai terlalu dekat. Itu sebabnya saya sangat selektif memilih partner. Target saya pun realistis, membuka satu gerai baru tiap bulan sampai akhir tahun nanti, baik di Jakarta maupun luar Jakarta. Baik berdiri sendiri maupun berdiri di dalam mal,” Deva Mahenra menyambung.
(wyn / gur)
https://www.tabloidbintang.com/berita/sosok/read/113229/ada-50-investor-dalam-dan-luar-negeri-tertarik-waralaba-kedai-kopi-deva-mahenra
No comments:
Post a Comment