Pages

Friday, September 28, 2018

Cuaca Buruk, Jadwal Reza Rahadian Syuting My Stupid Boss 2 di Vietnam Tertunda

TABLOIDBINTANG.COM - Syuting sekuel My Stupid Boss di Vietnam tertunda karena faktor cuaca buruk. Bulan lalu, negara itu dilanda hujan lebat yang berpotensi memicu tanah longsor. Akses ke sejumlah kota rusak.

“Kami tidak syuting di Ibu Kota Vietnam, Ho Chi Min, melainkan di kawasan Vietnam Selatan. Saya lupa namanya, namun jaraknya 12 jam perjalanan dari Ho Chin Min. Daerah ini tidak bisa diakses dari udara atau kereta api. Hanya ada jalur darat dengan mobil. Rumah produksi rekanan Falcon Pictures di Vietnam tidak menyarankan kami syuting pada Agustus hingga September. Ini jeda terlama sepanjang karier saya,” urai Reza.

Di luar mengajar, Reza mengisi jeda syuting dengan menjadi anggota Komite Seleksi Film Indonesia untuk Oscar 2019. Selain Reza, ada Christine Hakim, Marcella Zalianty, dan Mathias Muchus.

Komite ini menetapkan film Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak karya Mouly Surya sebagai wakil Indonesia di ajang Oscars tahun depan.

(wyn / gur)

Let's block ads! (Why?)

https://www.tabloidbintang.com/film-tv-musik/kabar/read/112464/cuaca-buruk-jadwal-reza-rahadian-syuting-my-stupid-boss-2-di-vietnam-tertunda

No comments:

Post a Comment