Pages

Wednesday, January 29, 2020

Virus Corona Masuk Korea, Stasiun TV Hati-hati Garap Program dengan Banyak Penonton

TABLOIDBINTANG.COM - Penyebaran virus Corona sudah memasuki negara Korea. Pada Senin (27/01), sudah ada empat orang yang dipastikan terjangkit virus Corona di Korea.

Untuk mencegah penularan virus, para pengelola stasiun TV di Korea mengumumkan langkah-langkah yang akan diambil terkait dengan program acara yang melibatkan banyak penonton dalam siaran seperti Music Bank (KBS), Inkigayo (SBS), M Countdown (Mnet), hingga Music Core (MBC).

Pada Selasa (28/01), perwakilan stasiun TV KBS mengumumkan bahwa mereka akan tetap melakukan syuting program acara yang melibatkan banyak penonton secara langsung seperti biasa. Namum mereka mempersiapkan perlengkapan khusus untuk mencegah penularan virus.

“Kami akan meletakkan tanda peringatan kesehatan publik di pintu masuk dan keluar. Kami juga akan mempersiapkan pembersih tangan, masker, dan detektor demam. Jika pennton menunjukkan masalah (kesehatan), kami akan mengambil langkah dan memulangkan mereka. Kami akan menginformasikan penonton terlebih dahulu bahwa mereka harus mempersiapkan masker,” jelas perwakilan KBS.

Namun kebijakan tersebut bisa berubah jika ada pengumuman baru yang dikeluarkan oleh pemerintah Korea atau jika penyebaran virus dipastikan semakin memburuk. “Kami akan terus memantau perkembangan (penyebaran) virus dan akan mengutamakan keamanan. Jika ada perubahan, kami akan segera mengumumkannya,” lanjut perwakilan KBS.

Senada dengan KBS, perwakilan dari Mnet juga menyatakan hingga saat ini mereka masih tetap akan melakukan syuting dengan penonton secara langsung pada 30 Januari. “Kami akan mempersiapkan kamera yang bisa mendeteksi demam, juga pembersih tangan, dan akan memberikan masker untuk para penonton,” jelas perwakilan Mnet.

Hal serupa juga akan dilakukan di stasiun TV MBC yang akan melakukan rekaman acara Music Core yang juga melibatkan banyak penonton. “Kami juga dapat mengambil tindakan darurat kapan saja dan kami memantau dengan cermat tindakan yang diambil oleh pemerintah dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea,” ungkap produser acara Music Core.

Sedangkan stasiun TV SBS masih melakukan pengamatan terhadap situasi dan terus melakukan diskusi mengenai isu penyebaran virus Corona. Dan hingga saat ini mereka belum memutuskan langkah yang akan diambil untuk syuting program acara Inkigayo.

(riz)

Let's block ads! (Why?)

https://www.tabloidbintang.com/asia/korea/read/142246/virus-corona-masuk-korea-stasiun-tv-hati-hati-garap-program-dengan-banyak-penonton

No comments:

Post a Comment