Pages

Monday, August 26, 2019

Junsu JYJ Membantah Tuduhan Berhutang Pajak dan Akan Laporkan Penyebar Fitnah

TABLOIDBINTANG.COM - Menyusul kabar mengenai hasil audit pajak oleh Pelayanan Pajak Nasional Korea yang menyatakan Junsu masih berhutang denda pajak, agensi Junsu, C-Jes Entertainment segera memberikan klarifikasinya. Agensi Junsu membantah jika sang artis disebut menghindari pajak dan akan menuntut penyebar fitnah tersebut.

Sebelumnya, pihak Pelayanan Pajak Nasional menyebut Junsu dikenakan denda pajak sebesar satu miliar won atau senilai 11,7 miliar rupiah dari hasil audit pajak yang dilakukan pada April hingga Juni lalu. Junsu kemudian membayar denda tersebut sebesar 400 juta won atau 4,6 miliar rupiah, namun hingga batas pembayaran denda berakhir pada awal Juli, Junsu belum membayar sisa denda sebesar 600 juta won atau 7,027 miliar rupiah.

Menanggapi tudingan ini, agensi Junsu menjelaskan, “Kim Junsu telah menerima pemeriksaan pajak khusus tetapi belum menerima pemberitahuan untuk pengumpulan pajak tambahan,” ungkap perwakilan agensi Junsu.

Agensi juga membantah bahwa Junsu dikenakan denda atas keterlambatan pembayaran pajak. “Pembayaran 400 juta won yang dikutip dalam artikel eksklusif Etoday hari ini adalah untuk pajak penghasilan tahun sebelumnya, yang tidak ada hubungannya dengan survei mengenai orang-orang berpendapatan tinggi,” bantah agensi Junsu.

Agensi mengklaim bahwa Junsu adalah seorang taat pajak dan kooperatif dengan proses pemeriksaan dan audit pajak. “Kim Junsu dengan setia bekerja sama dengan penyelidikan dan dengan tulus akan melakukan pembayaran tambahan jika denda diputuskan,” klaim agensi Junsu.

Merasa keberatan dengan tudingan soal hutang pajak, agensi menegaskan pihaknya akan mengambil langkah hukum terhadap mereka yang telah menyebarkan berita fitnah dan komentar-komentar jahat yang muncul akibat berita yang tidak dikonfirmasi.

Junsu sendiri baru-baru ini mengukir prestasi dengan mendapatkan penghargaan Hallyu Culture Daesang di K-Expo 2019 atas pencapaiannya sebagai penyanyi sekaligus aktor drama musikal.

(riz / ray)

Let's block ads! (Why?)

https://www.tabloidbintang.com/asia/korea/read/135668/junsu-jyj-membantah-tuduhan-berhutang-pajak-dan-akan-laporkan-penyebar-fitnah

No comments:

Post a Comment