Pages

Friday, December 14, 2018

Buat Nindy, Bagian Wajah Ini Harus Selalu On Point

Buat Nindy, Bagian Wajah Ini Harus Selalu On Point

Nindy (Altov / tabloidbintang.com)

TABLOIDBINTANG.COM - Sebagai seorang figur publik, penampilan menjadi perhatian penting bagi artis dan penyanyi Nindy. Oleh karenanya makeup tak bisa lepas dari diri Nindy.

Namun tidak setiap waktu ia mengenakan riasan. Jika ingin tampil minim riasan, bagian alis Nindy harus tetap on point. Menurutnya, alis adalah bagian penting yang harus dirias.

"Alis itu kan bingkai wajah ya. Jadi kalau mau keluar rumah, alis harus on point. Walau aku lagi enggak ber-makeup, alis harus tetap bagus," terangnya dalam acara peluncuran Revlon Colorstay Full Cover Foundation di Jakarta pada Rabu (12/12).

Nindy

Nindy

Meski menyukai riasan, Nindy mengaku tetap menyukai produk riasan yang ringan namun bisa tahan lama. "Aku suka pakai foundation terutama yang ada kandungan SPF-nya karena dapat melindungi wajah kita juga bisa meng-highlight kelebihan dan menutupi kekurangan di wajah kita, Kemudian aku lebih suka pakai bedat tabur dibanding bedak padat karena lebih ringan (tekstur-nya)," paparnya.

Untuk riasan sehari-hari, Nindy mengaku tidak menggunakan jasa makeup artist. "Aku setiap hari, kalau tidak ada acara dandan sendiri saja," pungkas Nindy.

(ges/ray)

Rekomendasi

Let's block ads! (Why?)

https://aura.tabloidbintang.com/articles/kecantikan/118807-buat-nindy-bagian-wajah-ini-harus-selalu-on-point

No comments:

Post a Comment