Pages

Thursday, November 29, 2018

Perjuangan Aluna Rifani Mendapat Bentuk Tubuh Proporsional

Perjuangan Aluna Rifani Mendapat Bentuk Tubuh Proporsional

Perjuangan Aluna Rifani Mendapat Bentuk Tubuh Proporsional

TABLOIDBINTANG.COM - Badan proporsional runner-up Miss Earth Indonesia 2018, Aluna Rifani membuat sebagian kaum Hawa iri. Namun di baliknya, Aluna pernah mengalami kondisi kelebihan sampai kekurangan berat badan.

Bobot Aluna Rifani sempat mencapai 75 kg di tahun 2015. Karena bobot tubuhnya, wanita berkulit sawo matang ini pernah di-bully. Hal ini sempat membuat Aluna marah sampai suatu ketika ia sadar dan mengubah pola pikirnya.

"Makin ke sini, aku makin rasional. Aku enggak akan di-bully kalau aku enggak memosisikan diri aku sebagai korban. Akhirnya, aku mulai makan teratur dan olahraga," cerita Aluna Rifani ketika berkunjung ke kantor tabloidbintang.com beberapa waktu lalu.

Dok. tabloidbintang.com

Dok. tabloidbintang.com

Bobot tubuh Aluna berhasil turun, hingga mencapai 45 kg di tahun 2017. "Aku terlalu terobsesi, enggak sehat caranya. Aku enggak makan, dimuntah-muntahin makanannya," ucap Aluna yang baru menjajal dunia modelling di kala itu.

Bergabung dengan salah satu agensi model ternama, sempat muncul rasa cemas dan terbebani. "Tapi itu bukan salah mereka (agensi). Karena aku tahu kalau aku terusin, aku enggak kayak aku sekarang. Belum lagi, aku makannya ngawur," sambung Aluna yang memutuskan keluar dari agensi tersebut.

Setelahnya, Aluna memperbaiki pola makannya hingga ia mencapai berat 48-50 kg. Berkat saran dari orang terdekatnya, Aluna mengikuti kontes kecantikan Miss Earth Indonesia 2018 dan akan melaju ke kontes Miss Intercontinental pada Januari mendatang.

Dok. tabloidbintang.com

Dok. tabloidbintang.com

Soal keberhasilannya menurunkan berat badan, Aluna berbagi kiat yaitu mengatur pola makan dan berolahraga. Aluna mengingatkan untuk selalu sarapan agar tak makan berlebihan kemudian dan jangan makan di atas jam 5 sore.

"Yang terpenting, jangan lupa kalau menurunkan berat badan itu niatnya karena kamu sayang dengan diri kamu sendiri. Jangan mencapai sesuatu yang indah dengan cara merusak," tandasnya.

(yuri / wida)

Rekomendasi

Let's block ads! (Why?)

https://aura.tabloidbintang.com/articles/kecantikan/117620-perjuangan-aluna-rifani-mendapat-bentuk-tubuh-proporsional

No comments:

Post a Comment